Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Raih Prestasi Kategori Inseminator Tingkat Kabupaten Kampar
Bangkinang - Lenteraperistiwa.com
Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai Kembali lagi meraih Prestasi Kategori Inseminator Tingkat Kabupaten Kampar Prestasi gemilang ini diraih oleh Mahasiswa Program Studi S1 Peternakan Bowo Ariyanto meraih predikat Terbaik Ketiga dalam Kategori Inseminator Tingkat Dinas Perkebunan, Peternakan dan Kesehatan Hewan Kabupaten Kampar, pada Selasa(21/10/2025).
Penghargaan ini menjadi bukti nyata bahwa mahasiswa Universitas Pahlawan mampu bersaing dan berkontribusi dalam bidang peternakan di tingkat daerah. Penghargaan tersebut diberikan sebagai bentuk apresiasi atas kemampuan dan keterampilan Bowo Ariyanto dalam melaksanakan tugas inseminasi buatan (IB) secara profesional.
Wakil Rektor III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Ns. Apriza, M.Kep., Ph.D., menyampaikan apresiasi yang tinggi atas prestasi yang telah dicapai Bowo. Ia menilai bahwa pencapaian ini menjadi salah satu bukti keberhasilan UP dalam menyiapkan mahasiswa yang tidak hanya unggul secara akademik, tetapi juga terampil secara praktis di lapangan. “Kami bangga atas prestasi ini. Semoga pencapaian ini dapat menjadi motivasi bagi mahasiswa lainnya untuk terus berkarya,” ujarnya.
Selain apresiasi dari pimpinan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, Ketua Program Studi Peternakan Reno Marta, S.Pt., M.Si., juga menyampaikan rasa bangganya.
Reno mengungkapkan bahwa keberhasilan Bowo merupakan hasil dari semangat belajar, kerja keras, dan penerapan ilmu yang didapat selama perkuliahan. “Prestasi ini membuktikan bahwa mahasiswa Peternakan Universitas Pahlawan mampu bersaing secara profesional di bidangnya,” tuturnya.
Menurut Dr. Reno Marta, prestasi ini juga menunjukkan pentingnya pembelajaran berbasis praktik yang selama ini diterapkan di Program Studi Peternakan. Mahasiswa tidak hanya dibekali teori, tetapi juga diberi kesempatan untuk mengasah kemampuan teknis langsung di lapangan melalui kegiatan praktik dan pelatihan intensif.
Bowo Ariyanto sendiri mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian tersebut. Ia menyampaikan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan dosen, teman-teman, dan fasilitas kampus yang mendukung pengembangan keterampilan mahasiswa. “Saya sangat bersyukur dan bangga bisa membawa nama Universitas Pahlawan dalam ajang ini. Semoga ini bisa menjadi awal untuk prestasi-prestasi berikutnya,” tuturnya.
Pencapaian ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi seluruh mahasiswa Universitas Pahlawan, khususnya di bidang peternakan, untuk terus mengasah kemampuan dan berani bersaing di ajang-ajang profesional. Prestasi seperti ini juga mendukung visi kampus untuk mencetak lulusan yang kompeten dan berdaya saing tinggi.
Bowo sendiri merupakan Mahasiswa Program Study S1 Peternakan Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai, ia berharap nantinya semakin banyak lulusan S1 Peternakan UP yang dapat membanggakan Kampus serta memberikan kontribusi kepada daerah.
Kompetisi ini melibatkan sejumlah peserta dari berbagai wilayah di Kabupaten Kampar yang dinilai berdasarkan ketepatan, kecepatan, dan pemahaman teknis dalam proses inseminasi.(YS)
Posting Komentar